banner 728x90

Kapolda Bali Dampingi Kapolri dan Panglima TNI Antar Keberangkatan Presiden RI

Img 20240521 Wa0520
banner 120x600

 

Denpasar, WartaMerdeka .com- Kapolda Bali Irjen. Pol. Ida Bagus Putra Narendra, S.I.K., M.Si., berkesempatan untuk mendampingi Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., dan Panglima TNI Jenderal TNI H. Agus Subiyanto, S.E., M.Si., saat mengantar keberangkatan Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo, di Provinsi Bali, yang bertempat di VVIP Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali. Senin (20/5/2024).

 

Nampak Kepala Badan Intelijen Negara Jenderal Polisi (Purn.) Tan Sri Prof. Dr. Budi Gunawan, S.H., M.Si., Ph.D., P.S.D., Pj. Gubernur Bali Irjen. Pol. (Purn.) Drs. Sang Made Mahendra Jaya, M.H., Pangdam IX/Udayana Mayjen. TNI. Bambang Trisnohadi, S.IP., PJU Mabes Polri dan Mabes TNI serta Forkopimda Provinsi Bali yang juga hadir.Img 20240521 Wa0521

 

Kabid Humas Polda Bali, Kombes Pol. Jansen Avitus Panjaitan, S.I.K., M.H., mengatakan bahwa kegiatan orang nomor 1 di Republik Indonesia ini di provinsi Bali dalam rangka kunjungan kerjanya untuk menghadiri serta membuka forum pemimpin dunia dalam membahas isu air pada _World Water Forum_ ke-10 Tahun 2024 yang dilaksanakan di BNDCC, kawasan ITDC Nusa Dua Bali.

 

“Kedatangan Presiden Republik Indonesia kali ini dalam rangka menghadiri dan membuka forum pemimpin dunia dalam membahas isu air pada World Water Forum ke-10 Tahun 2024 yang dilaksanakan di kawasan ITDC Nusa Dua Bali,” ujarnya.(Wmc/gtt)