banner 728x90

Perkuat Soliditas dan Struktur, LSM Lembah Arasia DPD Jatim Gelar Pertemuan Rutin Bulanan

Inshot 20260118 144448518
banner 120x600

 

WMC||SURABAYA – Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Lembah Arasia Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Jawa Timur kembali menggelar pertemuan rutin bulanan yang berlangsung di kantor LSM Lembah Arasia, kediaman Ketua DPD Jatim Bambang Hardoko, beralamat di Bulak Banteng Lor I/208 Surabaya, Minggu (18/1/2026) pukul 10.00 WIB hingga selesai.

Pertemuan yang dipandu oleh Hadi Santoso selaku Sekretaris Jenderal LSM Lembah Arasia ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan satu bulan sekali dengan sistem door to door atau rolling ke kediaman setiap anggota, sebagai upaya mempererat kebersamaan dan menjaga komunikasi internal organisasi.

Acara diawali dengan pembukaan, dilanjutkan sambutan Ketua DPD Jatim Bambang Hardoko, sesi tanya jawab, penyampaian Surat Keputusan (SK) terkait struktur kepengurusan, serta ditutup dengan doa bersama. Suasana pertemuan berlangsung hangat dan penuh kekeluargaan dengan sajian hidangan sederhana yang disiapkan panitia.

Inshot 20260118 145502485

Dalam sambutannya, Ketua DPD Jatim LSM Lembah Arasia, Bambang Hardoko, menegaskan pentingnya soliditas organisasi dan kejelasan peran antara media dan LSM.
“Media berfungsi untuk mempublikasikan, sementara LSM memiliki peran strategis dalam melakukan pelaporan dan pengawalan. Keduanya harus berjalan seiring, profesional, dan saling menguatkan,” tegas Bambang.

Pembahasan utama dalam pertemuan tersebut meliputi evaluasi pemberitaan media center yang bernaung di bawah LSM Lembah Arasia, serta pembahasan terkait seragam dan Kartu Tanda Anggota (KTA) sebagai identitas resmi organisasi.

Pertemuan ini juga dihadiri oleh kuasa hukum LSM Lembah Arasia, Budi Harto, S.E., S.H., para anggota, serta Media Center yang tergabung dalam struktur organisasi. Kehadiran tim hukum menjadi bentuk komitmen LSM dalam memberikan perlindungan dan pendampingan kepada seluruh anggotanya.

Dalam pemaparannya, Budi Harto, S.E., S.H. menyampaikan pesan tegas kepada seluruh anggota.
“Apabila setiap anggota menghadapi atau bersinggungan dengan permasalahan hukum, baik secara pribadi maupun terkait aktivitas organisasi, agar segera berkoordinasi dan menghubungi kami melalui Ketua. Pendampingan hukum akan kami berikan sesuai mekanisme yang berlaku,” ujarnya.

Melalui pertemuan rutin ini, LSM Lembah Arasia DPD Jawa Timur berharap dapat terus memperkuat struktur organisasi, meningkatkan profesionalisme anggota, serta menjaga keharmonisan dan kekompakan dalam menjalankan peran sosial kontrol di tengah masyarakat,”tegas Bambang

(Humas Media Center LSM Lembah Arasia)