OKI||wartamerdeka.com – Menjelang Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-8 SWI, Dewan Pimpinan Daerah Sekretariat Bersama Wartawan Indonesia Kabupaten Ogan Komering Ilir (DPD SWI OKI) menggelar rapat persiapan di Kantor SWI Jumat, (31/10/25) yang Beralamat di Jalan Letnan Yusuf Singadekane No. 187, Kelurahan Jua-Jua, Kabupaten OKI, Sumatera Selatan.
Rapat yang berlangsung dengan suasana penuh semangat kebersamaan itu dipimpin langsung oleh Ketua SWI OKI, Deni Kusnindar, didampingi Sekretaris Budi Hartono, S.I.Kom. Dalam rapat tersebut, membahas berbagai agenda kegiatan yang akan memeriahkan HUT ke-8 organisasi jurnalis tersebut.
Salah satu agenda utama yang disepakati adalah pelaksanaan acara “Senam Sehat Bersama SWI” yang direncanakan akan melibatkan masyarakat, insan pers, serta para pejabat daerah. Panitia juga berencana mengundang Bupati OKI dan jajaran pejabat pemerintah daerah untuk turut hadir dalam kegiatan tersebut.
Ketua SWI OKI, Deni Kusnindar, dalam arahannya menyampaikan bahwa momentum HUT ke-8 ini diharapkan menjadi sarana mempererat tali silaturahmi antar wartawan serta memperkuat sinergi dengan Pemerintah Kabupaten OKI.
“Kegiatan ini bukan hanya sebagai ajang peringatan hari lahir SWI, tetapi juga bentuk nyata kepedulian kami terhadap kesehatan, kebersamaan, dan kemitraan antara jurnalis dan pemerintah daerah,” ujar Deni.
Sementara itu, Sekretaris SWI OKI, Budi Hartono, S.I.Kom menambahkan bahwa acara Senam Sehat akan dikemas secara meriah dan terbuka untuk umum.
“Kami ingin melibatkan semua kalangan agar kegiatan ini menjadi wadah positif dan membawa semangat kebersamaan bagi masyarakat OKI,” ungkapnya.
Rapat tersebut diakhiri dengan pembentukan panitia pelaksana dan penentuan jadwal kegiatan yang akan diumumkan dalam waktu dekat ini.
Dengan semangat kebersamaan dan profesionalisme, SWI OKI berkomitmen menjadikan peringatan HUT ke-8 ini sebagai momentum memperkuat peran wartawan dalam membangun daerah melalui karya jurnalistik yang sehat, beretika, dan informatif.
MOH. SANGKUT Editor Manwen








