banner 728x90

Tokoh Pemuda Asal Bangka Lao Manggarai Ini Memberikan Tanggapan Terhadap Pemerintah Yang Memberi Bansos Kepada Penjudi Online Yang Sedang ramai Diperbincangkan Di Media Sosial.

Img 20240617 Wa0402
banner 120x600

 

wartaMerdeka.com|| Denpasar,- Senin,17 Juni 2024 Arnoldus Frederikus Lawang, S.Kom., C.PS. Atau Biasa Disapa Abang Nofri ini, Memberikan Tanggapan Terhadap Pemerintah Yang Memberikan Bansos Kepada Pelaku Judi Online.

Menurut pandangan saya sebagai tokoh pemuda dan sebagai masyarakat kurang mampu, atas dasar apa judi online bisa masuk dalam kategori dapat bansos yang sedang ramai diperbincangkan di media sekarang?” tuturnya.

Cobalah pemerintah memberikan keputusan yang masuk akal, kita semua melihat dan kita juga merasakan bagaimana sulitnya kita sebagai masyarakat kurang mampu dan harus banting tulang untuk menghidupkan keluarga dan bahkan terdapat juga keluarga yang tidak bisa menyekolahkan anaknya oleh karena tidak mendapatkan bantuan dari pemerintah, sementara mereka yang berjudi berhak mendapatkan bansos. Cobalah pemerintah menyalurkan bansos tersebut ke warga kita yang miskin karena di Indonesia timur sana banyak masyarakat yang benar-benar membutuhkan bantuan sosial. tambahnya

Saya selaku kaum muda asal Bangka Lao juga merasa terkejut akan apa yang terjadi dengan hal ini. What happen? ini aturan apa? Tak habis pikir bila hal ini benar-benar terjadi di Negera Indonesia atau negara kita yang tercinta. Hemat saya bahwasanya baiiknya bansos itu didapatkan oleh masyarakat yang benar-benar tidak mampu dan pantas untuk didapatkan. Sebab bilamana bansos tersebut salah digunakan maka terjadilah polemik yang tak terbendung dan secara tidak langsung menjajah kami masyarakat miskin yang benar-benar membutuhkan bantuan dari pihak pemerintah.ujarnya..

Tentu yang saya inginkan ialah penjudi online tidak boleh mendapatkan bansos bila mereka ikut mendapatkan berarti pemerintah juga mendukung judi online. Karena bisa jadi penjudi online bisa nambah semangat dan malas untuk bekerja karena mereka merasa ada yang menanggung mereka untuk berjudi. Gila kann?? Bukannya di berantas malah di berikan bantuan. Model-model seperti inilah yang tidak bisa menyelesaikan persoalan judi online malah dikasih bantuan. Jadi tolonglah bantulah mereka yang saat ini benar-benar membutuhkan.

Saya berharap pemerintah harus bisa mengambil sikap yang bijak dalam mengambil keputusan terlebih khusus mereka yang judi online dan bila perlu buatkan Satgas atau apalah agar judi online ini tidak memberi dampak buruk bagi masyarakat Indonesia. ucapnya (wmc/gtt)