WMC ||MAGETAN- Polres Magetan Polda Jatim melalui Satuan Reserse Narkoba memaksimalkan kegiatan sosialisasi tentang pencegahan penyalahgunaan narkoba dan bahaya merokok.
Kali ini kegiatan road show dalam rangka sosialisasi cegah tangkal penyalahgunaan Narkoba tersebut dilaksanakan di Balai Desa Ringinagung, Kecamatan/Kabupaten Magetan.
Dalam sosialisasi ini, peserta diberikan informasi mendalam tentang dampak negatif narkoba dan merokok, terutama bagi kalangan remaja.
Kasat Resnarkoba Polres Magetan, Iptu Putut Yuger Asmoro, S.H., M.Si., menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, khususnya remaja, akan bahaya narkoba dan merokok.
“Kita maksimalkan kegiatan sosialisasi kepada masyarakat sebagai upaya pencegahan peredaran Narkoba,” ujar Iptu Putut Yuger, Jumat (26/7)
Pada kegiatan tersebut peserta juga diajak berdiskusi dan diberikan kesempatan untuk bertanya dalam sesi tanya jawab.
“Kami berharap melalui sosialisasi ini, para peserta dapat lebih memahami bahaya narkoba dan merokok, serta dapat berperan aktif dalam mencegah penyalahgunaan narkoba di lingkungan mereka,” pungkas Iptu Yuger.
Sementara itu di tempat terpisah, Kapolres Magetan AKBP Satria Permana S.H menyatakan kegiatan pencegahan penyalahgunaan Narkoba ini adalah bentuk upaya dalam gerakan anti Narkoba dalam mewujudkan Magetan bersih dari Narkoba.
“Kami Polres Magetan komitmen untuk memerangi peredaran Narkoba,” tegas AKBP Satria.
Menurutnya penyalahgunaan narkoba adalah masalah serius yang dapat merusak generasi bangsa.
Oleh karena itu,lanjut AKBP Satria, edukasi dan pencegahan sejak dini sangat penting.
“Kami berharap melalui sosialisasi ini, masyarakat Magetan, terutama para remaja, dapat lebih memahami dan menyadari bahaya dan tidak terjerumus dalam penyalahgunaan Narkoba,”ungkap AKBP Satria.
Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bekerja sama dalam menciptakan lingkungan yang sehat dan bebas dari narkoba.
“Polres Magetan akan terus berupaya untuk mengadakan kegiatan serupa di berbagai wilayah di Magetan, agar pesan tentang pentingnya pencegahan penyalahgunaan narkoba dan dapat tersebar luas dan memberikan dampak positif bagi seluruh masyarakat,” pungkasnya.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kasat Narkoba Polres Magetan sebagai narasumber dan diikuti oleh Kepala Desa beserta perangkat Desa Ringinagung, Bhabinkamtibmas,Babinsa Desa Ringinagung serta sepuluh mahasiswa KKN UNS Surakarta. (red/gtt)