banner 728x90

Jaga Sinergitas, Babinsa Mengikuti Olahraga Bersama di Wilayah Bawean

Img 20250223 Wa0108
banner 120x600

 

WMC|| Gresik-Mempererat sinergitas dan kebersamaan, aparat keamanan Babinsa Koramil 0817/17 Sangkapura dan masyarakat Bawean menggelar kegiatan olahraga bersama di UPPP (Perikanan) Bawean. Acara ini diikuti oleh berbagai elemen, termasuk pemerintah daerah, serta masyarakat setempat. Sabtu (23/3/2025).

Kegiatan olahraga bersama ini mencakup senam pagi, jalan sehat, dan pertandingan persahabatan. Selain menjaga kebugaran, acara ini juga menjadi ajang mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan koordinasi antara aparat keamanan dengan masyarakat.

Img 20250223 Wa0111

Saat dilokasi, Babinsa Serda Marsal mengatakan bahwa olahraga bersama ini bukan hanya tentang kesehatan, tetapi juga tentang membangun komunikasi yang baik antara aparat dan masyarakat.

“Dengan kebersamaan ini, kami berharap sinergitas dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Bawean semakin kuat,” ujarnya.

Img 20250223 Wa0110

Masyarakat yang hadir menyambut positif kegiatan ini dan berharap Semoga kegiatan seperti ini bisa rutin diadakan.

Melalui kegiatan olahraga bersama, hubungan baik antara aparat keamanan dan masyarakat Bawean bisa terus terjaga sehingga dapat menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.(Pen0817).

(gat)