WMC l HALUT — Asosiasi Kabupaten (ASKAP) PSSI Kabupaten Halmahera Utara (HALUT) pekan depan akan menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-ll pada 10 Juni 2024.
Rifai Sadoki selaku pembina Sekolah Sepak Bola (SSB) Bina Taruna, yang bermarkas di Desa togawa, ini siap maju dalam perhelatan Musyawarah yang akan datang.
Tentunya, kita punya tujuan dan harapan bersama dalam mengembangkan sepak bola Halmahera Utara.
“Kita semuanya berharap kedepan Generasi Sepak Bola Halut bisa tampil di Liga Indonesia lebih banyak”. Hal ini di mulai dari pembinaan Sepak Bola usia dini, tentunya akan melahirkan generasi pesepak bola yang Profesional serta berkualitas”. Ungkap kho Fai, sapaan akrabnya Jumat (24/5/2024).
Ia menambahkan, “Sebagai pecinta sepak bola, ini menjadi tujuan kita bersama kedepan. Semoga sepak bola Halmahera Utara lebih Maju dan mampu bersaing di kanca nasional. Tutupnya.
Sementara itu, Hamdi Sula, pemain Liga 2 Indonesia. Saat di konfirmasi lewat Masengger, Mengaku kaget saat melihat flayer Rifai Sadoki ramai di media sosial.
“Ketika saya dengar info katanya Kho Fai ba calon Ketua ASKAP, saya langsung bilang ini kesempatan besar dan sepak bola halut akan maju. Apalagi kho Fai adalah orang yang punya perhatian besar terhadap generasi”. Ucap Hamdi, pemain PSMS Medan.
Di ketahui, Sebelumnya Hamdi Sula pernah memperkuat Team Arema FC di Liga 1 Indonesia. Ia juga merasa yakin bahwa Rifai Sadoki mampu mengembangkan Sepak Bola Halut.
“Di Halut, generasi sepak bola sangatlah banyak. Karenanya kita butuh pemimpin yang betul betul peduli akan keberlangsungan generasi bola. Beliau (Kho Fai) layak mengemban tugas sebagai ketua ASKAP Halmahera Utara (Halut) kedepan”. Ungkap Hamdi, (wartamerdeka/ai/rn).