Jakarta | Wartamerdeka.com –
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto memberikan apresiasi kepada personel Polda Metro Jaya yang mendapatkan prestasi di ajang Kejuaraan Karate Kapolri Cup 2024 pada apel perwira menengah (Pamen) jajaran Polda Metro Jaya yang berlangsung di Depan Gedung Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Mapolda Metro Jaya, Rabu (31/7/2024).
“Ucapan puji syukur kehadirat Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa karna atas nikmat kesehatan kita semua dapat berkumpul melaksanakan apel pagi ini,” tutur Kapolda Metro Jaya dalam sambutannya di Mapolda Metro Jaya, Rabu (31/7/2024).
“Ucapan terima kasih juga atas kinerja seluruh anggota Polda Metro Jaya sehingga situasi kamtibmas selama satu minggu ini dalam keadaan aman dan kondusif,” sambungnya.
Lebih lanjut, Kapolda Metro Jaya memberikan selamat kepada personel Polda Metro Jaya yang telah berprestasi dalam kejuaraan Karate Kapolri Cup 2024.
“Saya ucapkan selamat atas prestasi yang diraih oleh anggota polri terutama anggota Polda Metro Jaya yang bisa meraih medali atau juara dalam kejuaraan Karate Kapolri Cup 2024,” ucapnya.
Kapolda Metro Jaya menyebutkan, kemampuan bela diri sangatlah penting dimiliki oleh anggota Polri.
“Salah satu kemampuan bela diri sangat penting dalam mendukung pelaksanaan tugas kita dilapangan,” ujar Karyoto.
Ia juga mengatakan bahwa para personel yang berprestasi atau mendapatkan juara pada Karate Kapolri Cup 2024 ini bisa menjadi pengajar kedepannya untuk seluruh personel Polda Metro Jaya.
“Rekan-rekan juara kita ini dapat menjadi pengajar nantinya kepada anggota polda metro jaya, dan semoga mereka juga dapat menjadi motivasi untuk personel Polda Metro Jaya lainnya,” pungkasnya.
Berikut adalah nama-nama personel Polda Metro Jaya yang meraih juara pada Kejuaraan Karate Kapolri Cup 2024:
Peraih Medali Emas Atas Nama:
1. Akbp Fitria Mega;
2. Aipda Agus Hariadi;
3. Bripda Emilia Sri Hanandyta;
4. Bripda Marsugiansyah Zulfikar;
5. Bripda Mohammad Fadillah.
Peraih Medali Perak Atas Nama:
1. Ipda Nurul Ikhsan;
2. Bripda Dian Monica Nababan.
Peraih Medali Perungu Atas Nama:
1. Ipda Hazwar;
2. Aiptu Hardson F Aritonang;
3. Bripda Sukrisdianto Abdidarma;
4. Bripda Dwi Ananda Putra;
5. Bripda Faza Hafian Dwi Putra;
6. Bripda Nandra Ahmad Saputra;
7. Bripda Muhammad Haiqal Prizi.
Penulis: Jaka Banten Wmc
Editor : Fajar Gea