TERNATE I WARTAMERDEKA.Com_ UNKHAIR–Sebanyak 793 peserta lulus seleksi Ujian Tes Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) tahun 2024. Berikut daftar nama peserta yang di terima di Universitas Khairun (Unkhair), Ternate.
Hal ini disampaikan Nur Dewi Rizka, SP., M. Pd Kepala Biro Akademik, Kemahasiswaan, dan Perencanaan (BAKP) Unkhair, di ruang kerjanya, Kamis, (13/6/2024).
Sebelumnya peserta UTBK-SNBT yang memilih ikut seleksi masuk di Unkhair, sebanyak 2.052 tersebar di 38 provinsi, dan dinyatakan lulus sebanyak 793 peserta.
Menurutnya, bagi para calon mahasiswa Universitas Khairun, yang lulus seleksi sebagaimana terdapat dalam pengumuman hasil UTBK-SNBT 2024, harus melakukan proses pendaftaran ulang.
“Semua peserta yang lulus SNBT wajib melakukan pendaftaran ulang, sesuai jadwal yang di tetapkan”, ujarnya Karo.
Pendaftaran ulang di Unkhair, lanjutnya menggunakan sistem pendaftaran secara online. Peserta dapat mengakses di laman http://utk.unkhair.ac.id.
Bagi calon mahasiswa Unkhair, tambah Karo, agar mengisi semua persyaratan untuk data awal melakukan registrasi di Unkhair. Berikut tahapan pendaftaran ulang lulusan UTBK-SNBT 2024.
Peserta dinyatakan lulus wajib melakukan registrasi/pendaftaran ulang mulai, 15 Juni-20 Juni 2024 di laman http://utk.unkhair.ac.id. Pendaftaran ulang dilakukan dengan cara ;
Alur registrasi dan pengisian data sistem informasi Uang Kuliah Tunggal (UKT);
- Registrasi; a) Melakukan registrasi di http://utk.unkhair.ac.id, b) Mengaktifkan akun sistem informasi UKT melalui email, b) Email yang digunakan adalah email milik sendiri dan masih aktif, c) Email dan pasword tidak bisa diganti apabila akun anda sudah di aktifkan, d) Calon mahasiswa lulusan SNBT 2024 yang tidak melakukan pendaftaran ulang hingga pada tanggal yang ditentukan maka dianggap mengundurkan diri;
- Pengisian data UKT mulai tanggal 15-25 Juni 2024; a) Login ke lama http://utk.unkhair.ac.id dengan username berupa email dan pasword yang dipakai saat registrasi, b) Membaca tutorial atau panduan yang ada dalam laman sistem UKT dan menyiapkan data serta dokumen yang akan di unggah, sesuai dengan di isyaratkan, c) Melaporkan pengisian data;
- -Mengisi data formulir UKT
- -Mengisi data kondisi keluarga
- -Mengisi data rencana pembiayaan studi
- -Upload dokumen pendukung
- -Data UKT yang diisi adalah data yang benar dan akurat
- Hasil verifikasi UKT akan diumumkan langsung melalui akun UKT masing-masing mahasiswa yang sudah melakukan registrasi dan pengisian setelah selesai verifikasi UKT oleh tim, yakni a) Pembayaran UKT di Bank Tabungan Negara (BTN) melalui ATM/Mobile Banking/teler, pada tanggal 4-20 Juli 2024. b) Bagi lulusan SNBT khusus Fakultas Kedokteran (Pendidikan Dokter, Farmasi, dan Psikologi) wajib melakukan pemeriksaan kesehatan pada tanggal 20-24 Juni 2024 di Klinik Pratama Unkhair. c) Bagi lulusan selain Fakultas Kedokteran yang mau memeriksakan kesehatan bisa mengikuti jadwal dari Klinik Pratama Unkhair.
- Setelah membayar UKT, mahasiswa langsung mendapatkan NPM yang ada di bukti bayar UKT atau mengecek langsung di http://utk.unkhair.ac.id.
Karo, juga menambahkan bagi peserta yang dinyatakan lulus seleksi jalur SNBT 2024, wajib melihat syarat ketentuan, dan jadwal registrasi atau daftar ulang di situs atau laman Unkhair.
“Peserta yang dinyatakan lulus tidak dapat mendaftar di jalur Mandiri 2024, dan bagi mereka yang tidak lulus jalur UTBK-SNBT mengikuti seleksi jalur mandiri, pendafataran mandiri akan berakhir sampai 20 Juni 2024”, tutupnya.
Berikut daftar nama-nama peserta lulus seleksi UTBK-SNBT 2024:
Sumber Naskah: https://unkhair.ac.id/793-peserta-lulus-seleksi-utbk-snbt-2024-di-unkhair/?sfnsn=wiwspwa (13 Juni 2024)