banner 728x90

Babinsa Koramil 04/Menganti Terjun Langsung ke Sawah Bantu Petani Panen Padi

Img 20250308 Wa0233
banner 120x600

 

WMC|| Gresik – Sebagai bentuk dukungan terhadap ketahanan pangan (Hanpangan), Babinsa Koramil 0817-04/Menganti, Serda Saikhul, terus aktif mendampingi para petani di desa binaannya. Kali ini, ia turun langsung ke sawah membantu panen padi di lahan persawahan milik Bapak Ngari, yang berlokasi di Desa Beton, Kecamatan Menganti, Kabupaten Gresik. Sabtu, (08/03/2025)

Img 20250308 Wa0584

Keberadaan Babinsa di tengah petani tidak hanya sekadar memberikan pendampingan, tetapi juga turut serta dalam setiap proses pertanian, mulai dari penyemaian bibit, pengolahan lahan, perawatan tanaman, hingga masa panen seperti yang dilakukan saat ini. Kehadiran Serda Saikhul di sawah diharapkan mampu menumbuhkan semangat para petani dalam mengelola lahan pertanian mereka.

 

Img 20250308 Wa0586

“Kami turun langsung ke sawah untuk membantu petani, dengan harapan dapat memberikan motivasi dan nilai positif agar mereka lebih bersemangat dalam bekerja guna meningkatkan ketahanan pangan. Kebersamaan ini juga semakin mempererat hubungan kekeluargaan antara TNI dan masyarakat,” ujar Serda Saikhul.

Melalui kegiatan ini, Babinsa menunjukkan kepedulian dan peran aktif dalam mendukung kesejahteraan petani, sejalan dengan komitmen TNI AD dalam mendukung program pemerintah di bidang ketahanan pangan. (Pen0817)

(gat)