banner 728x90

BLK KOTA MAGELANG SEMAKIN INOVATIF DALAM MEMBERIKAN PELATIHAN

Picsart 25 10 13 19 17 30 058
{"remix_data":[],"remix_entry_point":"challenges","source_tags":["local"],"origin":"unknown","total_draw_time":0,"total_draw_actions":0,"layers_used":0,"brushes_used":0,"photos_added":0,"total_editor_actions":{},"tools_used":{"effects":1},"is_sticker":false,"edited_since_last_sticker_save":true,"containsFTESticker":false}
banner 120x600

Img 20251013 195946

Kota Magelang – Senin 13 Oktober 2025 – Kementrian Ketenagakerjaan ( Kemnaker ) melalui Dinas Tenaga Kerja ( Disnaker ) Kota Magelang yang menaungi Unit Pelayanan Teknis Balai Latihan Kerja ( UPT BLK ) Kota Magelang kembali membuka program Pelatihan untuk Masyarakat terutama bagi warga Kota Magelang yang dimulai pada Senin 29 September 2025.

Menariknya pelatihan yang diadakan pada periode ini sangat berbeda dengan pelatihan – pelatihan yang diselenggarakan pada periode sebelumnya.

Selain untuk mengasah keterampilan warga Kota Magelang juga harapnya dapat megurangi tingkat pengangguran terutama di Kota Magelang sendiri dengan mengasah keterampilan generasi muda.

Tak tanggung – tanggung dengan adanya kerjasama oleh Unit Pelayanan Teknis Balai Latihan Kerja ( UPT BLK ) Kota Magelang dengan pihak Balai Besar Pelatihan Vokasi dan Produktivitas ( BBPVP ) Semarang, Secara Perdana membuka 3 sekaligus pelatihan baru untuk diselenggarakan di Kantor Balai Latihan Kerja ( BLK ) Kota Magelang.

Img 20251013 194345

” Dengan adanya pelatihan ini bisa jadi lebih tahu tentang digital marketing juga pembuatan konten dan menambah wawasan yang lebih luas ” Jelas Jayeng (25) selaku peserta pelatihan Pemasaran By Smartphone.

Adapun pelatihan yang diselenggarakan yaitu Generate Tools AI , Konten Pemasaran By Smartphone, dan System Hydroponic. Yang diselenggarakan selama 20 Hari pelatihan dan juga peserta pelatihan akan difasilitasi tempat untuk Magang selama 20 Hari terhitung setelah peserta pelatihan selesai dan tuntas mengikuti dan memahami pelatihan yang diajarkan

” Waktu awal awal memang gak mudeng, eh tapi lama lama seiring berjalannya waktu sekarang sudah cukup paham dan memang sangat bermanfaat pelatihan seperti ini ” Tutur Margaretha (25) selaku peserta pelatihan System Hydroponic saat ditanya oleh Awak Media.

Picsart 25 10 13 19 22 28 171
{“remix_data”:[],”remix_entry_point”:”challenges”,”source_tags”:[“local”],”origin”:”unknown”,”total_draw_time”:0,”total_draw_actions”:0,”layers_used”:0,”brushes_used”:0,”photos_added”:0,”total_editor_actions”:{},”tools_used”:{},”is_sticker”:false,”edited_since_last_sticker_save”:false,”containsFTESticker”:false}

Pihak UPT BLK Kota Magelang sendiri menekankan dan memiliki harapan yang besar terhadap pelaksanaan program Project Based Learning (PBL) yang menjadi sebagai salah satu strategi transformasi pelatihan vokasi di daerah. Dengan melalui pendekatan pembelajaran berbasis proyek ini, UPT BLK Kota Magelang berupaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia agar lebih kompeten, adaptif, dan siap menghadapi dinamika kebutuhan dunia kerja serta perkembangan teknologi yang semakin pesat.

” Tak hanya itu sih, pihak penyelenggara juga memfasilitasi alat alat yang digunakan dalam pelatihan, juga pengganti transport, dan konsumsi untuk peserta pelatihan. ” Jelas Afif selaku instruktur penyelenggara pelatihan.

Unit Pelayanan Teknis Balai Latihan Kerja ( UPT BLK ) Kota Magelang memiliki harapan besar terhadap pelaksanaan program Project Based Learning (PBL) sebagai salah satu strategi transformasi pelatihan vokasi di daerah. Melalui pendekatan pembelajaran berbasis proyek ini, Unit Pelayanan Teknis Balai Latihan Kerja (UPT BLK ) Kota Magelang berupaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia agar lebih kompeten, adaptif, dan siap menghadapi dinamika kebutuhan dunia kerja serta perkembangan teknologi yang semakin pesat.

Dengan pendekatan melalui adanya program Project Based Learning ( PBL ) diharapkan mampu menjembatani kesenjangan antara kompetensi yang diajarkan di lembaga pelatihan dengan keterampilan yang dibutuhkan oleh industri.

Picsart 25 10 13 19 32 59 169
{“remix_data”:[],”remix_entry_point”:”challenges”,”source_tags”:[“local”],”origin”:”unknown”,”total_draw_time”:0,”total_draw_actions”:0,”layers_used”:0,”brushes_used”:0,”photos_added”:0,”total_editor_actions”:{},”tools_used”:{“adjust”:1,”effects”:1},”is_sticker”:false,”edited_since_last_sticker_save”:true,”containsFTESticker”:false}

Dalam pelatihan berbasis proyek, peserta tidak hanya mempelajari teori dan praktik dasar, tetapi juga terlibat secara langsung dalam penyelesaian proyek nyata yang menuntut kerja sama tim, kreativitas, dan pemecahan masalah secara komprehensif. Dengan demikian peserta pelatihan diharapkan akan memiliki pengalaman kerja yang lebih aplikatif dan relevan dengan kondisi lapangan.

” Selain itu, kamib berharap pelaksanaan PBL ini dapat menumbuhkan semangat inovasi dan kewirausahaan di kalangan peserta pelatihan. ” Harap Afif kepada awak media

Melalui kegiatan proyek, peserta didorong untuk menghasilkan produk, layanan, atau solusi yang memiliki nilai ekonomi, sehingga mampu membuka peluang usaha baru dan berkontribusi terhadap penguatan ekonomi masyarakat.

Program ini juga diharapkan menjadi sarana bagi lembaga pelatihan, industri, dan pemerintah daerah untuk berkolaborasi membangun ekosistem pelatihan yang lebih modern, responsif, dan berkelanjutan.

Screenshot 2025 10 13 19 48 31 828 Com.miui.gallery

” Dengan melibatkan berbagai pemangku kepentingan sejak tahap perencanaan hingga tahap implementasi, Pelatihan Project Based Learning ( PBL ) diharapkan dapat menciptakan lulusan yang tidak hanya siap kerja, tetapi juga siap menciptakan lapangan kerja. ” Tegas Afif mewakili pihak instansi terkait kepada awak media

Img 20251013 194855
Dan pada akhirnya pelaksanaan Project Based Learning ( PBL ) sangar diharapkan sejalan dengan visi dan misi Unit Pelayanan Teknis Balai Latihan Kerja ( UPT BLK ) Kota Magelang dalam mewujudkan SDM yang produktif, kompeten, dan berdaya saing, sekaligus mendukung transformasi menuju ekonomi digital dan ekonomi hijau yang inklusif serta berkelanjutan

Jurnalis Warta Merdeka : Abrian Tamtama Edo Dewa Suryadinata