OKI|wartamerdeka.com – Menanggapi laporan masyarakat dan kejadian viral di Ogan Komering Ilir info pada hari minggu, 15/12/2024 BPBD OKI turun langsung kelapangan untuk menyisir keberadaan buaya tersebut
Kegiatan Penyisiran sungai ini dihadiri oleh BPBD OKI Kabid Tanggap Darurat dan Logistik Yudo Siswantoro,S. KM, M. Kes, Pemerintah Kecamatan Pampangan Kasi Trantib, Ibrahim, S. Sos, M. Si, Polsek Pampangan Aiptu Deni, Pemerintah Desa Ulak Depati Sekdes Kepit, S. Pd
Kabid Bidang Tanggap Darurat dan Logistik BPBD OKI Yudo Siswantoro, SKM, M. Kes) dan team BPBD turun langsung kelapangan Selasa, 17/12/2024 untuk menyisir keberadaan buaya tsb mengunakan speed boat perahu karet di sepanjang sungai Ulak Depati
Alex dan team BPBD OKI melakukan penyisiran 3 kali di sepanjang sungai belum ditemukan buaya dan menghimbau kepada masyarakat Ulak Depati untuk berhati-hati ke sungai dan juga apabila melihat buaya agar melapor ke pemerintah setempat agar segera ditindak lanjuti ucapnya.
Kades Ulak Depati yang diwakili Sekdes Kepit, S. Pd menghimbau kepada masyarakat agar berhati-hati dan tidak mandi berenang serta telah memasang banner himbauan untuk masyarakat desa Ulak Depati” Ujarnya.
( MOH.SANGKUT ) Editor|ManWen.Wmc